Google Perkenalkan Smartphone Baru, "Pixel". Apa Bedanya dengan Nexus?

"Smartphone terbaik yang pernah ada"?

Google akhirnya memperkenalkan produk ponsel pintar terbaru mereka dalam Google Event di San Fransisco, California, Amerika pada Senin (4/10) waktu setempat. Dalam acara tersebut sebuah smartphone generasi baru dari Google diperkenalkan dengan nama "Pixels".

Smartphone ini hadir dalam dua tipe, yakni Pixel dan Pixel XL. Perbedaan keduanya secara fisik adalah pada layar lima inci (5") dengan tampilan 1080p untuk Pixel. Sementara Pixel XL dibuat dalam ukuran 5,5" dengan panel Quad HD. Uniknya, keduanya memang secara perangkat lunak (software) diproduksi oleh Google sendiri, tapi hardware-nya adalah bentukan HTC.

Namun, dalam peluncurannya seluruh penghargaan diberikan pada Google sendiri. Dikutip dari The Verge, Google menamai produk terbarunya ini "phone by Google" atau "ponsel dari Google". Keduanya menggunakan prosesor terbaru, Snapdragon 821. Sejauh ini smartphone ini tampak seperti ponsel pada umumnya, tapi apa sih istimewanya Pixel?

Android khusus dan fitur spesial dari Google diperkenalkan.

Google Perkenalkan Smartphone Baru, Pixel. Apa Bedanya dengan Nexus?Justin Sullivan / Getty Images via itechpost.com

Nah, bagi kamu yang memang sudah berkeinginan besar untuk beli ponsel baru Google ini, nampaknya keberuntungan sedang berpihak. Google sendiri menyediakan sebuah Android khusus dalam Pixel. Software Android itu dilengkapi dengan fitur yang bisa mendukung platform Virtual Reality (VR) Daydream miliki Google.

Untuk masalah kamera, Pixel dan XL dilengkapi dengan lensa 12,3-megapixel (MP) dengan resolusi 1,55 mircron pixels (mp) serta bukaan f/2.0. Google bahkan mengklaim bahwa kamera mereka adalah yang tercepat dalam pengambilan gambar. Kamera juga dilengkapi dengan penstabil rekaman video dan tangkapan foto. Google bahkan tidak malu-malu untuk menyebut Pixel adalah smartphone terbaik yang pernah ada.

Pixel sendiri adalah smartphone Android pertama yang dibentuk dengan fitur Google Assistant. Fitur ini merupakan pengembangan dari Google Now itu sendiri. Fungsinya hampir serupa yakni mengatur informasi yang mau dilihat pada layar smartphone, tapi bedanya, Google Assistant hanya perlu dijalankan dengan suara kita.

Google Perkenalkan Smartphone Baru, Pixel. Apa Bedanya dengan Nexus?theverge.com

Ya, suara kita akan mengontrol semua aksi dalam ponsel. Google Assistant mampu membantumu mencari foto-foto lama, reservasi restoran sampai mengatur jadwal pribadi. Semuanya hanya lewat kata-kata. Nah, terkait fitur VR Daydream, Google pun lakukan pengumuman di acara serupa. Perangkat VR tersebut dapat dibeli untuk melengkapi fitur dalam sistem operasi Pixel.

Google membanderol perangkat VR-nya seharga 79 Dollar Amerika atau setara satu juta rupiah. Namun, apa yang membedakan Pixel dengan smartphone generasi sebelumnya, Nexus?

Baca Juga: Xiaomi Mi 5s: Smartphone Rp 4 Jutaan yang Jadi Pesaing iPhone 7!

Pixel vs Nexus.

Google Perkenalkan Smartphone Baru, Pixel. Apa Bedanya dengan Nexus?pocket-lint.com

Secara kasat mata, keduanya tidak akan jauh berbeda. Istilahnya, Google tidak lagi menggunakan brand Nexus untuk ponsel baru. Mereka menggandeng nama lain, yakni Pixel itu sendiri. Diberitakan Pocket-lint.com, jika dibandingkan dengan Nexus 5X, Pixels jelas memiliki ukuran lebih kecil. Namun, Nexus ternyata lebih ringan.

Nexus 5X lebih tipis dan ringan karena memiliki ukuran 147 x 72,6 x 7,9 mm dengan berat 143 gram. Dalam 5X juga dilengkapi sensor sidik jari dengan USB tipe C yang merupakan produksi LG. Sementara Pixel berukuran 143,8 x 69,5 x 8,6 mm dan berat 143 gram. Secara berat di timbangan memang sama, tapi ketika dipegang, terasa beda berat keduanya karena Pixel yang lebih tebal. Pixel pun dilengkapi dengan sensor sidik jari dan USB tipe C.

Google Perkenalkan Smartphone Baru, Pixel. Apa Bedanya dengan Nexus?Reuters via dhakatribune.com

Seperti yang diketahui Pixel miliki layar 5", sementara Nexus 5X berukuran 5,2". Namun, Pixel kali ini unggul dengan layar yang dilindungi Gorilla Glass 4. Layar tersebut lebih baru dan 'kuat' dari yang disematkan dalam 5X, Corning Gorilla Glass 3. Dengan kata lain, Pixel menawarkan penampilan yang lebih tajam.

Secara sistem operasional Pixel sudah unggul di 'keistimewaan' dengan fitur VR. Selain itu, Android yang dipasangkan juga sudah Nougat. Sementara Nexus 5X masih Marshmellow. Secara keseluruhan, keduanya yang paling berbeda adalah Pixels benar-benar diproduksi oleh Google sendiri. Sementara Nexus adalah ponsel Google yang diproduksi oleh perusahaan teknologi lain, seperti LG dan Motorola.

Pixel tersedia dalam tiga warna, hitam (Quite Black), biru (Really Blue) dan silver (Very Silver) Ponsel ini sudah mulai pre-order sejak diperkenalkan kemarin. Sementara mulai penjualan secara resmi dan luasnya adalah 20 Oktober 2016 mendatang. Untuk Indonesia sendiri belum diketahui apakah akan mengikuti tanggal 20 tersebut.

Baca Juga: Punya Smartphone Lama Tak Terpakai? Begini Cara Menyimpan yang Benar!

Topik:

Berita Terkini Lainnya