Berdasarkan Status Hubungan, Ini 5 Smartphone Paling Cocok Buat Kamu!

Hayo, kamu yang mana nih?

Tahu gak sih, kalau status hubunganmu saat ini ternyata juga berpengaruh terhadap smartphone apa yang harusnya kamu pilih! Pasalnya, smartphone yang cocok buat orang jomblo nyatanya berbeda dengan smartphone untuk orang yang sudah terlalu lama menjalin hubungan jarak jauh alias LDR.

Nah, biar gak penasaran dan gak salah beli, berikut IDN Times bakal merekomendasikan beberapa smartphone yang cocok buatmu sesuai dengan status hubunganmu saat ini. Ketimbang penasaran, langsung simak deh ya!

1. OPPO F3 Plus buat kamu yang LDR.

Berdasarkan Status Hubungan, Ini 5 Smartphone Paling Cocok Buat Kamu!Andy Boxall/DigitalTrends

Khusus buat kamu yang kini tengah menjalin hubungan jarak jauh alias LDR, kami rekomendasikan OPPO F3 Plus sebagai smartphone yang amat cocok denganmu. Jarak yang jauh memang mengharuskanmu untuk terus keep contact sama pacar, terlebih lewat aplikasi video call.

Untuk itulah, smartphone dengan kamera depan ciamik seperti OPPO F3 Plus ini sangat cocok buatmu. Dijamin, video call bakal jernih karena kamera dari OPPO F3 Plus ini sudah mengusung standar dua lensa yang terdiri dari satu lensa 16MP dengan aperture f/2.0 serta satu lagi lensa wide angle beresolusi 8MP dengan sudut jepretan hingga 120 derajat.

Dibuat video call-an jernih, dibuat selfie untuk pap-an bareng pacar yang nun jauh disana pun juga oke!

2. Samsung Galaxy Note 8 buat kamu yang jomblo.

Berdasarkan Status Hubungan, Ini 5 Smartphone Paling Cocok Buat Kamu!Sarah Twec/CNET

Kelamaan jomblo bisa jadi karena personal branding kamu kurang kuat atau malah buruk. So, langkah pertama untuk memperbaiki branding kamu adalah dengan banyak meng-upload foto-foto terbaik di sosial media biar kamu terlihat sebagai individu yang berkualitas.

Biar rebranding diri berhasil, kudu didukung sama smartphone yang keren juga. Nah, Samsung Galaxy Note 8 ini bisa jadi salah satu pilihan lho guys. Dibekali kamera serba ganda di bagian belakang beresolusi 12MP, hasil jepretan wajah maupun aktivitasmu bakal keren dan menarik banyak perhatian.

Hasil jepretan smartphone ini juga keren soalnya karena Samsung Galaxy Note 8 memiliki dual pixel dengan aperture f/1.7 dan autofocus serta OIS. Sementara itu, kamera kedua diketahui mengusung aperture f/2.4 disertai autofocus dan OIS juga.

Baca juga: 8 Merek Smartphone Berkualitas yang Pas Untuk Mahasiswa

3. Asus Zenfone 4 Max Pro buat kamu yang baru pacaran.

Berdasarkan Status Hubungan, Ini 5 Smartphone Paling Cocok Buat Kamu!techinstyle.asus.com

Baru pacaran artinya lagi kasmaran dan pastinya sering banget teleponan juga chatting-an. So, biar gak keganggu dengan cepetnya baterai smartphone yang habis maka belilah smartphone Asus Zenfone 4 Max Pro dengan baterai super jumbo.

Dibekali baterai berkapasitas 5000mAh dan teknologi penghemat baterai, mau seberapa lama kamu teleponan atau chatting-an dijamin deh baterainya gak bakal cepat habis. Keunggulan baterai ini didukung juga dengan spesifikasi dapur pacu mumpuni seperti prosesor Snapdragon 425 dan/atau Snapdragon 430 dengan RAM 3GB serta ROM 32GB.

4. iPhone 7 buat kamu yang sudah pacaran lama.

Berdasarkan Status Hubungan, Ini 5 Smartphone Paling Cocok Buat Kamu!techcrunch.com

Kalau kamu sudah pacaran cukup lama, maka biasanya sudah banyak momen yang kamu ukir sama pacar. Salah satu bentuknya, biasanya adalah foto dan video kala kalian jalan berdua atau lagi momen liburan bareng. Untuk itu, kamu butuh smartphone dengan kapasitas memori penyimpanan internal besar yang bisa diisi dengan banyak file seperti foto dan video.

Nah, rekomendasi kami cobalah beli iPhone 7 yang sudah dilengkapi dengan pilihan memori penyimpanan internal berkapasitas jumbo mulai 128GB sampai paling besar 256GB. Dijamin deh, walau foto atau video bahkan file lainnya yang tersimpan sudah cukup banyak kinerjanya bakal tetap stabil alias gak ngelag.

Kalau memori penyimpanan internal yang disediakan iPhone 7 dirasa gak cukup, tenang saja. Soalnya, Apple kan dikenal punya penyimpanan awan yang diklaim paling aman dan jumbo untuk menyimpan semua file penting. Bisa lebih lega deh kapasitas penyimpanan iPhone 7.

5. Xiaomi Mi 5X buat kamu yang baru PDKT.

Berdasarkan Status Hubungan, Ini 5 Smartphone Paling Cocok Buat Kamu!mi.com/mi5x

Berbeda dengan status hubungan yang sudah disebutkan di atas, buat kamu yang saat ini tengah ada dalam tahap PDKT pasti sangat membutuhkan smartphone dengan paket lengkap. Kameranya oke, daya tahan baterainya oke dan pastinya dapur pacunya juga bertenaga.

Untuk itu kami merekomendasikan Xiaomi Mi 5X sebagai smartphone pilihan untukmu. Smartphone ini jadi pilihan karena memang ia memiliki banyak fitur unggulan seperti kamera ganda beresolusi 12MP yang kualitasnya setara dengan iPhone 7 Plus. Lalu dapur pacu bertenaga dengan dukungan prosesor Snapdragon 625 dan RAM 4GB dan ROM 64GB yang bikin kinerja smartphone ini mumpuni walah sering banget digunakan untuk chatting-an sama gebetan sambil main games andalan.

Itulah beberapa daftar smartphone andalan yang cocok buatmu sesuai dengan status hubunganmu. Smartphone mana nih yang sesuai denganmu? Atau malah kamu punya pilihan smartphone lainnya sesuai dengan status hubunganmu saat ini?

Baca juga: 6 Smartphone Dual Camera untuk Mahasiswa, Murah Berkualitas!

Topik:

Berita Terkini Lainnya