Canon EOS M6: Kamera Mirrorless Jempolan Buat Kamu yang Doyan Nge-vlog!

Yuk beli

Canon kembali meluncurkan kamera mirrorless yang kabarnya sangat pas untuk digunakan nge-vlog. Kamera mirrorless seri EOS M6 itu sangat pas untuk nge-vlog soalnya mengusung spesifikasi jempolan dengan bobot yang sangat ringan.

Penasaran gak nih, gimana spesifikasi dari Canon EOS M6 ini? Yuk simak langsung di bawah ini.

Gambar yang dihasilkan Canon EOS M6 diklaim jernih dan tajam. Silet aja kalah!

Canon EOS M6: Kamera Mirrorless Jempolan Buat Kamu yang Doyan Nge-vlog!camerajabber.com

Ya, hasil foto maupun rekaman Canon EOS M6 diklaim lebih jernih dan tajam dari kamera mirrorless lainnya. Hal ini dikarenakan Canon EOS M6 telah dilengkapi dengan sensor CMOS APS-C 24,2MP.

Canon EOS M6 juga sudah mengusung prosesor gambar DIGIC 7 dengan rentang ISO mulai 100 hingga 25.600. Berkat rentang prosesor yang luas ini kamu kabarnya bisa memotret dan merekam di segala suasana, baik dalam kondisi pencahayaan yang terang maupun gelap.

Dengan rentang ISO yang luas, hasil foto (terutama) diklaim pun tampil lebih tajam guys. Noise-nya diklaim lebih rendah meskipun menggunakan ISO tinggi di kondisi minim cahaya.

Asyiknya, Canon EOS M6 juga sudah dilengkapi teknologi Dual Pixel CMOS AF.

Canon EOS M6: Kamera Mirrorless Jempolan Buat Kamu yang Doyan Nge-vlog!ephotozine.com

Teknologi ini kabarnya menjadikan kemampuan pencarian fokus Canon EOS M6 begitu cepat dan presisi. Bagi kamu yang senang memotret fashion show atau aksi gerak cepat pun, Canon EOS M6 bekerja optimal dalam mengabadikan momen indah di atas catwalk dan memberikan hasil foto yang tajam dengan cepat dan mudah.

Selain itu, teknologi Dual Pixel CMOS AF diklaim mencakup 80 persen area dari keseluruhan bidang fokus. Sehingga Canon EOS M6 tetap mengusung fokus yang cepat dan akurat sekalipun subjek bidikan berada di bagian pinggir bingkai bidikan.

Baca Juga: Canon PowerShot G9X Mark II: Kamera Imut Rp 7 Juta-an yang Punya 6 Keunggulan!

Nge-vlog dengan Canon EOS M6 itu asyik banget, lebih fokus soalnya!

Canon EOS M6: Kamera Mirrorless Jempolan Buat Kamu yang Doyan Nge-vlog!camerajabber.com

Berkat kombinasi teknologi Dual Pixel CMOS AF dan lensa STM, nge-vlog dengan Canon EOS M6 jadi lebih asyik. Soalnya, fokus gambar diklaim lebih cepat dan akurat dengan efek sinematografi juga. Suara gerak motor lensa pun nyaris tak terdengar saat kamera mencari fokus.

Untuk mendukung aktivitas nge-vlog, Canon EOS M6 juga sudah dilengakapi dengan teknologi autofocus dengan presisi tinggi dan halus terutama saat merekam subjek bergerak. Kamu hanya perlu menyentuh layar LCD kamera untuk bisa memilih area fokus. Menarik bukan?

Asyiknya lagi nih, kamera Canon EOS M6 juga sudah hadir dengan teknologi perekaman video beresolusi fullHD 60p dengan hasil rekaman yang lebih halus dan tajam. Cocok bangetlah buat nge-vlog.

Untuk menyempurnakan, Canon EOS M6 sudah dilengkapi dengan fitur tambahan yang keren dan menarik abis!

Canon EOS M6: Kamera Mirrorless Jempolan Buat Kamu yang Doyan Nge-vlog!trustedreviews.com

Canon EOS M6 juga sudah dilengkapi dengan fitur tambahan seperti panel LCD sentuh yang dapat ditekuk 10 derajat ke atas dan 45 derajat ke bawah. Selain itu, Canon EOS M6 juga sudah dilengkapi dengan koneksi WiFi, Bluetooth dan NFC yang semakin mempermudah transfer file antarperangkat seperti smartphone dan tablet.

Jika tertarik beli Canon EOS M6, siapkan budget yang cukup banyak!

Canon EOS M6: Kamera Mirrorless Jempolan Buat Kamu yang Doyan Nge-vlog!cnet.com

Soalnya nih, Canon EOS M6 memang dibanderol dengan harga yang cukup mahal yakni sekitar 12,5 juta rupiah saja. Jika kamu membelinya bersama dengan lensa EF-M 15-45mm kamu harus menyiapkan dana sekitar 13,5 juta rupiah, sedangkan jika kamu membelinya dengan tambahan lensa EF-M 18-150mm maka siapkan dana sekitar 17,5 juta rupiah.

Gimana nih, berminat beli gak?

Baca Juga: Canon EOS M5: Kamera Mirrorless Kelas Atas yang Wajib Dimiliki Penggila Foto Berkualitas

Topik:

Berita Terkini Lainnya