7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat Menyelam

Belum lengkap rasanya kalau menyelam tanpa berfoto-foto ria

Kamu suka menyelam? Kamu suka memotret? Tapi bingung karena gak tahu kamera apa yang bisa digunakan untuk menyelam tanpa merusaknya? Tenang, berikut ini ada beberapa rekomendasi kamera yang bisa kamu gunakan menyelam lho. Dengan bentuknya yang compact dan praktis, kamera-kamera berikut ini dapat kamu gunakan untuk memotret sekaligus menyelam! 

Apa saja? Simak daftarnya di bawah ini.

1. Olympus Tough TG-5

7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat Menyelamtrustedreviews.com

Setelah berhasil menuai pujian dari Tough TG-4, Olympus kini mengeluarkan generasi terbaru yaitu Tough TG-5. Kamera yang sangat cocok dimiliki oleh para petualang ini juga dilengkapi dengan fitur waterproof  yang dapat digunakan untuk menyelam hingga kedalaman 15 meter!

Fitur terbarunya adalah kamera ini dapat merekam video dengan kualitas 4K! Olympus Tough TG-5 memiliki 12MP Hi-Speed Image Sensor yang mampu menangkap gambar dengan cepat dan mengurangi noise saat cahaya sedang redup (low light). Ditambah lagi, kamera ini dapat menyimpan gambar dalam format RAW sehingga lebih mudah melakukan dalam mengedit foto dan video. 

Selain itu, kamera ini pun juga memiliki fitur crushproofshockprooffreezeproof dan dustproof yang melengkapinya sebagai kamera tangguh. Untuk harga, kamera ini dibanderol sekitar 6 jutaan rupiah.

2. Nikon Coolpix AW130

7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat MenyelamUSA Today

Nikon Coolpix AW130 memiliki bodi berbahan alumunium dan untuk bagian-bagian sensitif seperti colokan USB, HDMI, SD Card dan baterai ditutup rapat dengan bahan yang sangat anti air. Sehingga, kamera ini aman jika digunakan untuk bermain air hingga menyelam.

Untuk ketahanan menyelamnya sendiri, kamera ini mampu bertahan hingga kedalaman 30 meter! Dengan harga sekitar 4 juta rupiah, kamera ini memiliki fitur 16MP, 5x zoom, NFC dan juga WiFi sehingga dapat mengirim foto langsung ke smartphone dengan mudah. 

3. Canon Powershot D30

7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat MenyelamCanon

Dengan fitur lensa 12.1MP CMOS sensor, FullHD Video dan basic GPS, kamera besutan Canon ini mampu menyelam hingga kedalaman 25 meter. Bentuknya yang lucu dan praktis, membuatnya mudah untuk digunakan baik kegiatan sehari-hari hingga menyelam.

Canon Powershot D30 juga dilengkapi dengan HS system yang membuat sensor kamera lebih responsif dalam kondisi yang redup cahaya. Di Indonesia sendiri, Canon Powershot D30 dapat dimiliki dengan harga 3 jutaan rupiah.

4. Panasonic Lumix FT5

7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat MenyelamCNet

Lumix FT5 yang merupakan keluaran dari Panasonic ini memiliki lensa 16MP, HD video, 4.6x optical zoom, ISO hingga 6400, WiFi dan teknologi NFC sehingga memudahkan untuk mengirim foto dari kamera ke smartphone. Selain itu, kamera ini juga dilengkapi dengan OIS (Optical Image Stabilitation) yang dapat membuat foto yang diambil tidak ngeblur.

Lumix FT5 juga merupakan kamera yang dapat digunakan untuk menyelam hingga kedalaman 13 meter. Kamera dengan harga sekitar 4 juta rupiah ini juga dilengkapi fitur shockproof dan freezeproof, sehingga aman digunakan untuk menyelam di perairan yang dingin.

5. Fujifilm Finepix XP120

7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat MenyelamTrustedReviews

Dengan ketahanan menyelam hingga 20 meter, kamera Finepix XP120 sukses menggantikan pendahulunya yaitu Finepix XP90 yang hanya dapat bertahan hingga 15 meter. Kamera ini juga dilengkapi dengan fitur lensa dengan sensor 16MP, 5x optical zoom, FullHD video dan fitur unggulan Cinemagraph Mode yang dapat membuat foto menjadi bergerak.

Tidak hanya itu, Finepix XP120 juga memiliki Wi-Fi, ISO hingga 3200, timelapseshockproof dan freezeproof. Bentuknya yang praktis dengan warna yang cerah membuatnya semakin menarik untuk dimiliki para penyelam. Untuk harga, kamera ini dibanderol dengan harga sekitar 3 jutaan rupiah.

6. Ricoh WG-50

7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat MenyelamStuff

Tahun ini Ricoh mengeluarkan kamera tangguh terbarunya yaitu Ricoh WG5 yang memiliki fitur terbaru dibandingkan generasi WG sebelumnya. Ricoh WG5 merupakan compact camera yang dilengkapi dengan 16MP CMOS sensor, 5x optical zoom, FullHD video hingga kecepatan memotret hingga 8fps.

Kamera ini juga memiliki beberapa opsi mode pengambilan gambar, berbagai filter digital dan juga memiliki keunggulan dapat memotret makro dengan jarak 1 cm dengan objek. Untuk ketahanan dalam air, Ricoh WG5 mampu menyelam hingga kedalaman 14 meter. Dengan keunggulannya, kamera ini cocok digunakan untuk para penyelam yang senang memotret hewan laut mini seperti nudibranch.

7. GoPro Hero 6

7 Kamera Anti Air Terbaik, Cocok Dipakai Motret Saat MenyelamExpert Reviews

Action Camera besutan GoPro baru-baru saja merilis seri terbarunya yaitu GoPro Hero 6. Kamera mungil ini mampu digunakan untuk menyelam hingga kedalama 10 meter tanpa menggunakan underwater housing, kecuali jika ingin menyelam lebih dalam. Keunggulan lain dari GoPro Hero 6 adalah kemampuan merekam video dengan kualitas 4K pada 60fps (frame per second), fitur super slow motion dengan FullHD pada 240fps.

Dengan keunggulan tersebut, GoPro Hero 6 sangat cocok digunakan oleh penyelam untuk merekam video dengan kualitas yang baik! Selain itu, GoPro Hero 6 juga dilengkapi dengan Wi-Fi yang dapat mengirim foto dan video langsung ke ponsel pintarmu. Walaupun kamera ini belum masuk pasaran, bocoran harga kamera ini sekitar 6 jutaan rupiah, lho! Jadi, masih ada waktu untuk menabung membeli kamera ini.

Sarimukti Werdiningsih Photo Writer Sarimukti Werdiningsih

@srwrd, a girl who loves to walk on the street and dirty ground.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya