Review Terlengkap FIFA 18 : Dari Pemain, Spesifikasi hingga Harga!

Tebak siapa mega bintang di seri kali ini?

Bentuk bola yang bundar menjadikan sepak bola sebagai salah satu olahraga yang tidak bisa diprediksi hasilnya dilapangan. Namun secara umum perkembangan sepak bola sejatinya tidak begitu banyak berubah. Begitupun dengan gameplay yang dibuat oleh para pengembang game sepak bola.

Satu lagi game tahunan yang akhirnya akan diperkenalkan kepada publik, FIFA 18. Permainan bertajuk sport game ini kembali membuat racikan baru. Walaupun sebelumnya sudah ada PES 2018 yang lebih dahulu hadir, namun FIFA 18 juga layak dinanti! Berikut IDN Times akan mengulas mengenai apa saja yang baru di FIFA 18 kali ini. Simak yuk!

FIFA 18: Mega bintang

Review Terlengkap FIFA 18 : Dari Pemain, Spesifikasi hingga Harga!segmentnext.com

Berbeda dengan PES 2018 dan seri FIFA sebelumnya yang mengangkat bintang klub Barcelona. FIFA 18 kali ini lebih memilih CR7 sebagai bintang utamanya. Tidak hanya mejeng di sampul, EA juga menjadikan Cristiano Ronaldo sebagai pengisi motion capture di dalam gameplay itu sendiri. gimana menurut kamu penampila CR7 belakangan ini?

FIFA 18: Spesifikasi

Review Terlengkap FIFA 18 : Dari Pemain, Spesifikasi hingga Harga!dreamteamfc.com

FIFA 18 dapat dimainkan di beberapa platform seperti PlayStation 4, Xbox One, PlayStation 3, Xbox 360 dan Microsoft Window (PC). Dengan implementasi Frostbite Engine dari EA. Maka kualitas gambar di FIFA 18 juga akan lebih sempurna. Minimal spesifikasi untuk PC yang harus kamu penuhi untuk memainkan FIFA 18 antara lain prosesor Intel Core i3-2100 atau AMD Phenom II X4, Graphic Card Nvidia GeForces GTX 460/AMD Radeon R7 260x v3, RAM 8 GB, OS WIN 7 64, Direct X 11, dan HDD Space 50 GB.

Baca juga: Rilis Versi Terbaru, Begini Transformasi Cover Game FIFA

FIFA 18: Tanggal Rilis dan Harga

Review Terlengkap FIFA 18 : Dari Pemain, Spesifikasi hingga Harga!metro.co.uk

Game Spot menyebutkan FIFA 18 akan hadir beberapa hari lagi tepatnya di tanggal 29 September dengan harga yang ditawarkan $60 atau sekitar Rp 800 ribu. Namun kabar gembira bagi pengguna EA Access ($5 per bulan / $30 per tahun), karena kamu bisa melihat pertandingan Play First Trial sebelum game benar-benar rilis. Jadi buat kamu pecinta FIFA siap-siap nabung di akhir bulan ini ya.

FIFA 18: Soundtracks

Review Terlengkap FIFA 18 : Dari Pemain, Spesifikasi hingga Harga!somersetlive.com

Belum secara resmi rilis namun kamu sudah bisa mendapat kesempatan untuk mendengarkan soundtrack-nya. Jauh-jauh hari, EA Sports telah mengumumkan keseluruhan soundtrack FIFA 18. Seperti yang diumumkan di situs EA easports.com, FIFA 18 kali ini akan dimeriahkan dengan lagu-lagu seperti TASH SULTANA - JUNGLE, BØRNS - Faded Heart, alt-J - Deadcrush, dan Portugal. The Man - Live In The Moment. Tidak lupa juga lagu The War On Drugs - Holding On juga ada di soundtrack, yang mencakup 40 lebih lagu lainnya. Bagi kamu pengguna Spotify juga bisa mendengarkannya disana dengan nama album yang sama.

FIFA 18: Player Rating

Review Terlengkap FIFA 18 : Dari Pemain, Spesifikasi hingga Harga!futhead.com

Selain soundtrack, EA Sports juga telah mengumumkan 100 pemain dengan rating tertinggi. Bahkan jika ada dari kamu yang suka kepo, sudah banyak juga netizen yang menyebarkannya melalui sosial media. Di peringkat satu yang sudah tidak diragukan lagi yaitu ditempati oleh Cristiano Ronaldo dengan rating 94. Disusul dengan lima besar pemain FIFA lainnya dengan rating tertinggi yaitu Lionel Messi (93), Neymar (92), Luis Suarez (92), dan Manuel Neuer (92). Dalam gameplay FIFA 18 juga nantinya akan hadir pemain legenda dan pemain muda.

Penasaran ingin segera memainkan FIFA 18? Tunggu tanggal mainnya ya!

Baca juga: Yuk Intip Ferrari F12, Koleksi Mobil Baru Cristiano Ronaldo

Topik:

Berita Terkini Lainnya