Di ASEAN, Indonesia Peringkat Pertama Dalam Hal Internet Tercepat

Indonesia makin kenceng aja nih!

Membahas mengenai kecepatan internet memang selalu menjadi daya tarik sendiri, pasalnya hal ini terkait dengan eksistensi negara yang terkait. Baru-baru ini sebuah lembaga yang mengukur kecepetan internet yaitu Akamai merilis hasil dari kecepatan internet di Asia Tenggara untuk kuarter pertama. Yuk, simak bersama laporan tersebut.

Versi mobile internet speed.

Di ASEAN, Indonesia Peringkat Pertama Dalam Hal Internet Tercepatwww.facebook.com

Seperti yang dilansir dari Akamai, rata-rata kecepatan internet (mobile speed) di kawasan Asia Tenggara menunjukkan bahwa Indonesia menduduki peringkat pertama dengan 12.8 Mbps dua peringkat di atas Singapura. Bila dibandingkan dengan tahun lalu, Indonesia mengalami kenaikan dari 6.9 Mbps menjadi 12.8 Mbps.

Versi non mobile internet speed.

Di ASEAN, Indonesia Peringkat Pertama Dalam Hal Internet Tercepatwww.facebook.com

Untuk urusan kecepatan peak (non-mobile internet) masih dipegang oleh negara tetangga Singapura dengan kecepatan 184.5 Mbps atau dua peringkat di atas Indonesia. Hal ini lazim karena Singapura selalu menjadi langganan internet tercepat di Asia Tenggara bahkan dapat bersaing dengan negara-negara di Asia Timur

Faktor penyebab kecepatan internet.

Di ASEAN, Indonesia Peringkat Pertama Dalam Hal Internet Tercepatblogs.opera.com

Terkait dengan cepat atau lambatnya koneksi internet kita, sebenarnya ada beberapa faktor yang menyebabkan itu semua selain kondisi infrastuktur internet di sebuah negara. Sebut saja lokasi penempatan router, hardware seperti modem atau router, virus, software yang sedang berjalan dan banyaknya pengguna internet itu sendiri.

Agung Destian Putra Photo Verified Writer Agung Destian Putra

Merangkai sebuah kata menjadi tulisan yang informatif merupakan definisi menulis bagi saya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya