Ini Dia Jibo, Robot Sosial Pertama yang Bisa Jadi Asisten Cerdas Keluarga

Bisa diajak ngobrol juga, lho!

Dr. Cynthia Breazeal, merupakan wanita cerdas dibalik terciptanya robot sosial pertama di dunia bernama Jibo. Dr Cynthia Breazeal adalah seorang Direktur The Personal Robots Group (formerly the Robotic Life Group) di Massachusetts Institute of Technology (MIT). Ketertarikan pada dunia robot dimulai sejak kecintaannya pada film Star Wars. Ia mempunyai impian tak sekadar untuk bisa menciptakan sebuah robot, namun robot yang juga dapat mengerti dan bersosial kepada manusia. Untuk itu, terciptalah Jibo, yang diklaim sebagai robot sosial pertama yang mampu berinteraksi dan bersosial yang diperuntukkan sebagai asisten cerdas keluarga.

Lalu, apa saja sih fitur yang diusung Jibo sebagai robot sosial untuk keluarga? Yuk, langsung aja.

 

Jibo adalah robot tanpa kaki dan tangan dengan desain mirip seperti lampu hias.

Ini Dia Jibo, Robot Sosial Pertama yang Bisa Jadi Asisten Cerdas KeluargaJibo

Jibo merupakan robot tanpa kaki dan tangan atau bisa dikatakan sebagai robot desktop, karena memang penempatan robot ini adalah di atas meja. Dari segi desain, Jibo memiliki bentuk seperti lampu hias. Jibo sendiri memiliki 2 bagian utama, yaitu bagian pertama merupakan layar bulat yang berfungsi sebagai screen yang dapat berputar ke segala arah dan bagian kedua berupa penyangga. 

Jibo mampu menerima berbagai perintah suara.

Ini Dia Jibo, Robot Sosial Pertama yang Bisa Jadi Asisten Cerdas KeluargaJibo

Modul Artificial Intelligence atau kecerdasan buatan yang tertanam, Jibo mampu menerima berbagai pesan atau instruksi suara yang diberikan kepadanya, seperti perintah untuk mengambil foto. Tak hanya sekedar mengambil foto, Jibo bahakan mampu mendeteksi emosi wajah di sekitarnya. Bahkan komunikasi antara Jibo dengan pengguna merupakan komunikasi dua arah, layaknya komunikasi antar manusia. Jibo juga mampu merespon ekspresi dirinya terhadap lawan bicara melalui layar.

Jibo mampu mengenali setiap wajah dan jenis suara anggota keluarga.

Ini Dia Jibo, Robot Sosial Pertama yang Bisa Jadi Asisten Cerdas KeluargaJibo

Modul kecerdasan buatan pada Jibo benar-benar mengagumkan, ia bahkan dapat mengenali wajah dan menyapa suara dari masing-masing anggota keluarga dan mengingat setiap instruksi yang pernah diberikan. 

Tak hanya sebagai robot komunikasi, Jibo juga mampu terhubung dengan perangkat rumah.

Ini Dia Jibo, Robot Sosial Pertama yang Bisa Jadi Asisten Cerdas KeluargaJibo

Fungsionalitas Jibo sebagai robot sosial tak hanya terbatas pada komunikasi dengan anggota keluarga. Namun, Jibo juga mampu terhubung dengan perangkat smart home yang ada pada rumah. Jadi, kamu tak perlu repot untuk menyalakan perangkat rumahmu, cukup berikan instruksi pada Jibo.

Jibo juga mampu dijadikan sebagai teman bagi anak-anak.

Ini Dia Jibo, Robot Sosial Pertama yang Bisa Jadi Asisten Cerdas KeluargaJibo Tell Stories

Jibo dapat dijadikan sebagai teman terbaik bagi anak-anak di keluarga saat membutuhkan hiburan. Jibo mampu membacakan cerita-cerita atau dongeng atau bahkan memberikan lelucon padamu. Tak hanya sekedar membacakan, Jibo juga akan memberikan visualisasi terhadap cerita yang dibacakan dan ditampilkan pada layarnya. Selain itu, anak juga dapat berinteraksi seru dengan Jibo.

Untuk lebih jelasnya, mengenai fitur dan keunggulan Jibo, kamu dapat melihat ulasannya pada video berikut.

 

 

Bagi kamu yang ingin memiliki Jibo sebagai salah satu anggota keluargamu, kini Jibo sudah rilis di pasaran.

Ini Dia Jibo, Robot Sosial Pertama yang Bisa Jadi Asisten Cerdas KeluargaJibo

Awalnya, Jibo merupakan produk yang diperkenalkan pada kampanye crowdfunding di situs Indiegogo pada September 2014 dan mendapat dukungan dana sekitar $3.6 juta. Namun, semenjak saat itu, Jibo masih tertunda untuk bisa beredar di pasaran. Hingga akhirnya, seperti yang diberitakan oleh Liliputing, akhirnya Jibo resmi dirilis pada Oktober 2016 lalu dan telah dilakukan pengiriman kepada customer yang melakukan pre-order awal peluncurannya.

Dilansir dari situs Indiegogo, Jibo dibanderol pada harga $749 pada saat awal peluncurannya, dilengkapi dengan SDK yang dapat digunakan developer untuk lebih mengembangkan fitur pada Jibo. Kamu dapat melakukan pre-order pada website Jibo.

Dede Surya Pradipta Photo Verified Writer Dede Surya Pradipta

Pop news geek in superhero movie, comics, and series

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya