The Swift Life, Aplikasi Wajib Punya Untuk Penggemar Taylor Swift

Kumpul sesama fans hingga dipantau langsung Taylor Swift

Dekat dengan idola merupakan hal yang pasti ingin dirasakan oleh semua penggemar. Banyaknya jenis medis sosial, membuat para fans bisa lebih intens berinteraksi dengan sang idola. Apakah kamu mengidolakan Taylor Swift? Berbahagialah, pasalnya penyanyi asal Amerika ini berencana akan membuat satu aplikasi khusus untuk penggemarnya.

The Swift Life, nama yang dipilih untuk aplikasi ini. Kesuksesan pembuatannya ialah dari hasil kerjasama antara Taylor dengan pengembang aplikasi Glu. Untuk kamu para Swiftie, simak yuk!

Aplikasi serupa bukan pertama kalinya

The Swift Life, Aplikasi Wajib Punya Untuk Penggemar Taylor Swiftcelebritygossiper.com

Untuk penggemar berat Katy Perry, Britney Spears, Nicki Minaj, dan Kim Kadarshian pastinya sudah tidak asing dengan aplikasi sejenis. Pasalnya Glu dan beberapa pengembang sebelumnya juga pernah merilis aplikasi serupa yang ditujukan untuk para penggemar.

Baca juga: Fist of Rage, Game Kekinian yang Dibintangi Deddy Corbuzier

Akan dirilis akhir tahun 2017

The Swift Life, Aplikasi Wajib Punya Untuk Penggemar Taylor Swiftpopstaronline.com

Meski akan rilis, namun dilansir dari theverge.com aplikasi ini baru akan hadir dalam bentuk beta. Rencananya akan hadir secara global pada akhir 2017 di Google Play Store dan App Store.

Eksklusif konten dalam aplikasi

The Swift Life, Aplikasi Wajib Punya Untuk Penggemar Taylor Swiftteenvogue.com

Sebagai gambaran The Swift Life nantinya akan berwujud seperti Instagram dan Tumblr. Dimana nantinya terdapat banyak konten eksklusif ditambah akses langsung untuk berkomunikasi dengan idola. Selain itu yang tidak kalah unik juga bakal ada emoji sticker atau “Taymojis” yang akan menambah keseruan aplikasi tersebut.

Sudah siap untuk komunikasi langsung dengan Taylor Swift?

Baca juga: 11 Teori Pesan Rahasia yang Terselip di Video Klip Anyar Taylor Swift

Topik:

Berita Terkini Lainnya